Namun gambar juga bisa menjadi kendala pada sebuah website jika gambar tersebut tidak dikelola dengan baik. Artinya sebuah gambar harus dioptimasi sebelum ditambahkan ke website, begitu pun dengan kecepatan aksesnya.
Nah baru-baru ini kita mengetahui adanya Staticaly yang bisa digunakan sebagai alternative pengganti Rawgit untuk CDN Gratis file-file statis. Namun ternyata Staticaly juga bisa digunakan sebagai CDN hosting gambar.
Iseng-iseng saya mencoba Staticaly untuk gambar blogger dan ternyata bisa dan mudah pula penggunaannya. Kemudian saya coba test dan bandingkan kecepatan aksesnya antara gambar blogger dan gambar blogger yang menggunakan CDN Staticaly.
Hasilnya, gambar blogger yang menggunakan CDN Staticaly memiliki akses download yang lebih cepat dari gambar blogger biasa (dengan menggunakan gambar yang sama).
Berikut ini gambar perbandingannya.
Hasil GOOD untuk gambar Bogger biasa tanpa CDN Staticaly.
Hasilnya EXCELLENT untuk gambar blogger yang menggunakan CDN Staticaly.
Untuk menggunakan CDN Staticaly pada gambar blogger cukup mudah. Biasanya kode gambar blogger seperti berikut ini.
<img border="0" data-original-height="815" data-original-width="1280" src="https://4.bp.blogspot.com/-huIADrjEcTY/W6nUEm9nqSI/AAAAAAAAzM0/PhzkECo_SZYX0bL1ILxfNW11pOx-X2TUACLcBGAs/s1600/gambar-blogger.png" />
Kita tinggal mengganti kode URL
https://
yang ditandai di atas dengan https://cdn.staticaly.com/img/
sehingga menjadi seperti berikut ini.
<img border="0" data-original-height="815" data-original-width="1280" src="https://cdn.staticaly.com/img/4.bp.blogspot.com/-huIADrjEcTY/W6nUEm9nqSI/AAAAAAAAzM0/PhzkECo_SZYX0bL1ILxfNW11pOx-X2TUACLcBGAs/s1600/gambar-blogger.png" />
Mudah, bukan?
Kedua gambar di atas pada postingan ini juga menggunakan gambar blogger dengan CDN Staticaly.